MENU
SEARCH KNOWLEDGE

7 Bisnis Digital Menguntungkan yang Wajib Anda Coba

03 Jun  · 
2 min read
 · 
eye 6.923  
Business

redcomm

Tren bisnis digital kini menjadi jenis usaha yang sangat mudah dijalankan dengan modal kecil. Kunci sukses dalam bisnis di era digital adalah kreativitas. Jika Anda berencana membuka usaha, mulailah dengan mencari ide bisnis yang menarik untuk diwujudkan.

 

Berawal dari ide bisnis digital, Anda perlu melanjutkannya dengan inovasi terbaru jika ingin segera sukses. Lalu, dari mana ide bisnis itu datang? Jangan khawatir, Anda dapat mencarinya melalui hobi yang digemari, kemampuan yang dikuasai, atau melihat apa saja yang menjadi tren di masyarakat masa kini. 

 

Ide bisa datang dari mana saja. Jadi, Anda tinggal menggali potensi dari ide tersebut untuk dijadikan lahan bisnis. Apa saja ide bisnis yang menarik untuk dipilih, dicoba, dan pastinya bisnis yang menguntungkan? Yuk, simak selengkapnya di bawah ini! 

 

Ragam Ide Bisnis Digital yang Perlu Dicoba

Hampir semua bisnis kini memanfaatkan teknologi digital untuk berkembang. Saatnya bagi Anda untuk ikut mencoba peluang bisnis digital yang saat ini masih terbuka lebar. Ada beberapa keuntungan yang bisa Anda dapatkan, salah satunya asalkan punya ide dan tekad yang kuat, maka bisnis apa pun yang Anda jalankan bisa berhasil dan mendapatkan keuntungan. 

 

Selain itu, jangkauan pasar bisnis digital masih terbuka lebar, bahkan bisa menjangkau seluruh wilayah di Indonesia, bahkan ke luar negeri. Keuntungan lainnya, teknologi yang terus berkembang akan membuat bisnis digital memiliki peluang jangka panjang yang menguntungkan.

 

 

Nah, berikut ini beberapa ide bisnis digital yang bisa menjadi pilihan Anda. 

 

  1. Membuka Toko Online 

Ide bisnis yang paling sederhana adalah membuat toko online di berbagai kanal, seperti media sosial, online shop, marketplace, dan e-commerce, hingga website. Anda dapat memilih model bisnis B2B (business to business) atau B2C (business to consumer), bahkan C2C (consumer to consumer). 

 

Anda tinggal menentukan produk apa saja yang ingin dijual dan buatlah toko online Anda tampil beda untuk meraih kepercayaan pengguna. Membuat website bisnis untuk membangun brand identity dalam hal ini sangat membantu Anda membangun usaha dengan target market yang lebih luas. Anda bebas memilih ingin menjadi seorang supplier, reseller, atau dropshipper sesuai dengan model bisnis yang dipilih. 

 

  1. Jasa Desain Grafis

Ide bisnis digital yang selanjutnya adalah jasa desain. Bisnis ini prospeknya cukup besar karena konsumennya sangat luas. Bukan hanya konsumen yang memerlukan desain secara pribadi, tetapi juga bisnis mereka. 

 

Kunci sukses dalam membangun bisnis jasa desain grafis ini adalah membuat portofolio online yang menarik. Tawarkan jasa pembuatan brosur, poster, dan lainnya kepada konsumen yang memang membutuhkan. 

 

Selanjutnya, Anda tinggal melengkapi diri dengan berbagai perangkat, seperti aplikasi edit video di smartphone, aplikasi edit di laptop, aplikasi storyboard, perangkat motion grafis, membuat video, dan sebagainya.

 

 

  1. Jasa Pembuatan Website

Model bisnis B2B tak selamanya berupa barang. Ada juga yang menawarkan jasa pembuatan website untuk bisnis lainnya. Untuk membangun usaha ini, dibutuhkan keahlian khusus yang bisa Anda pelajari. Apalagi saat ini banyak bisnis yang membutuhkan pembuatan website demi menaikkan citra perusahaan. 

 

Selain itu, Anda bisa sekaligus menyediakan jasa SEO profesional, search engine optimization, search engine marketing atau SEM, optimasi website bisnis, jasa digital marketing agency Jakarta, jasa adword, dan masih banyak lagi. 

 

  1. Menjual Ebook

Berkembangnya teknologi juga membawa perubahan dalam pembuatan produk buku. Ebook bisa menjadi bisnis digital yang sangat menguntungkan jika ditekuni dari sekarang. Anda hanya perlu mahir dalam membuat konten menarik dan desain buku secara digital. 

 

  1. Kursus Online

Bisnis era digital meluas sampai ke dunia pendidikan. Pelajaran di sekolah atau tempat kursus tak selalu dilakukan dengan tatap muka secara langsung. Anda dapat mengambil peluang ini untuk membuka usaha kursus secara online. Cukup dengan keahlian mengajar dan memanfaatkan pemasaran secara digital untuk memperoleh lebih banyak siswa.

 

 

  1. Menjadi Freelancer atau Influencer

Suka dunia tulis-menulis? Manfaatkan hobi tersebut untuk membuat blog, kemudian menjadi blogger. Tugas Anda hanya perlu menerbitkan konten berupa tulisan menarik dan bermanfaat secara rutin. Modalnya hanya domain, hosting, dan SSL. Bahkan, ada juga yang hanya memanfaatkan blog gratisan. 

 

  1. Jasa Admin Media Sosial

Yang terakhir adalah jasa menjadi admin di akun media sosial untuk meningkatkan branding toko online atau perusahaan tertentu. Bisnis ini cukup menguntungkan. Modalnya adalah kreatif dalam membuat konten sesuai jenis media sosial yang Anda kerjakan. 

 

Tertarik dengan bisnis digital? Anda hanya perlu memilih salah satu dari ide di atas dan langsung mencobanya tanpa perlu menunda lagi.

SUBSCRIBE NOW

RELATED TOPICS:

DISCOVER MORE OF WHAT MATTERS TO YOU

SUBSCRIBE NEWSLETTER