Menyediakan konten yang berkualitas dan informatif menjadi keharusan bagi Anda yang menjalankan bisnis online, baik konten untuk website maupun media sosial.
Menyediakan konten yang berkualitas dan informatif menjadi keharusan bagi Anda yang menjalankan bisnis online, baik konten untuk website maupun media sosial.
Untuk itu, Anda perlu menguasai teknik copywriting. Pada artikel Redcomm Knowledge, Anda bisa mempelajari rekomendasi tools copywriting yang membantu Anda meningkatkan skill menulis copy yang persuasif.
Berdasarkan hasil studi dari Nielsen Norman Group, pengguna internet rata-rata hanya membaca sekitar 20% dari total teks pada halaman web.
Artinya, mereka hanya fokus membaca informasi yang mereka butuhkan sehingga Anda perlu bisa membuat copywriting yang efektif dalam menarik perhatian audiens dan meningkatkan peluang terjadinya konversi.
Analoginya begini, ada presenter yang tidak bisa berbicara dengan fasih atau kaku saat siaran berlangsung. Pesan yang ingin disampaikan tentu tidak akan tersampaikan dengan baik.
Hal yang sama berlaku dalam digital marketing. Anda sebagai pebisnis harus mampu mengkomunikasikan produk, jasa, layanan, bahkan brand Anda menggunakan teknik copywriting agar konsumen bisa mengenalnya dengan baik, kemudian mau membelinya.
Menjadi copywriter yang handal tidak hanya soal kreativitas, tetapi juga tentang menggunakan tools yang tepat untuk meningkatkan kualitas tulisan.
Apalagi saat ini persaingan bisnis semakin ketat, Anda perlu memanfaatkan berbagai alat yang dapat membantu menyusun teks yang menarik, persuasif, dan bebas dari kesalahan.
Berikut beberapa tools yang dapat membantu Anda meningkatkan kemampuan copywriting:
Dalam dunia copywriting, menemukan ide segar dan menulis dengan efisien bisa menjadi tantangan.
Copy.ai adalah alat untuk membuat tulisan berbasis Artificial Intelligence (kecerdasan buatan) yang dirancang untuk membantu Anda menghasilkan konten kreatif dengan cepat.
Dengan berbagai fitur yang ditawarkan, Copy.ai dapat membantu Anda membuat berbagai jenis konten, mulai dari deskripsi produk hingga postingan media sosial.
Untuk menggunakannya, Anda perlu mengikuti langkah-langkah berikut:
Anda perlu memeriksa hasil yang dibuat Copy.ai dan lakukan penyesuaian jika diperlukan untuk memastikan konten sesuai dengan brand voice bisnis Anda.
Nah, memanfaatkan tools copywriting yang satu ini memungkinkan Anda meningkatkan efisiensi dalam menulis dan memastikan konten yang dihasilkan tetap kreatif serta relevan dengan audiens target.
Saat membuat copy untuk kebutuhan bisnis, adakalanya Anda bingung atau butuh referensi tambahan untuk memaksimalkan hasil copywriting yang Anda buat.
Nah, Anda bisa menggunakan Swipe File, yaitu kumpulan referensi copywriting sukses yang digunakan oleh profesional untuk mendapatkan inspirasi dalam menulis teks pemasaran yang efektif.
Koleksi yang terdapat di sini mencakup berbagai contoh dari iklan cetak, email marketing, landing page, hingga headline yang telah terbukti menarik perhatian audiens dan meningkatkan konversi.
Dengan menggunakan Swipe File, Anda dapat menganalisis teknik penulisan yang berhasil dan menerapkannya dalam strategi Anda.
Cara menggunakannya:
Konten dengan copywriting terbaik adalah yang sesuai dengan keinginan dan kebutuhan audiens. Agar bisa membuat copy yang relevan dengan target audiens, Anda bisa menggunakan Answer The Public.
Tools copywriting terbaik yang satu ini akan membantu Anda menemukan ide konten berdasarkan berbagai pertanyaan yang banyak diajukan pengguna internet.
Cara Menggunakannya:
Quora adalah platform tanya jawab yang sangat berguna untuk menemukan pertanyaan dan masalah yang sering dihadapi oleh audiens Anda.
Pemahaman yang baik mengenai siapa audiens yang menjadi target market Anda akan sangat membantu dalam menciptakan copywriting yang lebih relevan dan menarik.
Penggunaan tools copywriting yang satu ini sangat mudah. Masuk dulu ke Quora dan buat akun. Lalu, gunakan fitur pencarian untuk menemukan pertanyaan yang berhubungan dengan niche atau bisnis Anda.
Bagusnya, pilih pertanyaan dengan banyak engagement untuk mengetahui apa yang sedang dicari oleh audiens.
Nah, tinggal gunakan informasi yang sudah Anda dapatkan untuk membuat artikel, iklan, atau konten media sosial.
Salah satu kesalahan umum dalam copywriting adalah penggunaan kalimat yang terlalu panjang dan kompleks. Padahal copywriting itu akan efektif kalau copy-nya singkat.
Maka untuk menyederhanakannya, Anda bisa menggunakan Hemingway Editor agar hasil copy yang Anda buat jadi lebih mudah audiens pahami.
Langkah-langkah menggunakan Hemingway Editor, yaitu:
Jika membuat konten copywriting dalam bahasa Inggris, Anda perlu menggunakan Grammarly untuk memeriksa tata bahasa atau ejaan yang kurang tepat.
Ingat, copy dengan banyak kesalahan ejaan maupun tata bahasa akan menurunkan kredibilitas bisnis Anda. Bahkan tools yang satu ini juga mampu membantu menyempurnakan gaya penulisan agar lebih profesional.
Menggunakan Grammarly sangat mudah, caranya sebagai berikut:
Jika sudah, Anda tinggal mengikuti perbaikan yang disarankan Grammarly untuk menyempurnakan copywriting Anda.
Headline atau judul yang menarik menjadi kunci kesuksesan terjadinya klik. Maka kalau Anda ingin meningkatkan tingkat klik (CTR) secara signifikan, gunakan CoSchedule Headline.
Tools Analyzer membantu menganalisis headline berdasarkan beberapa faktor, seperti kejelasan, panjang, kekuatan kata, dan keterbacaan.
Hampir sama dengan cara menggunakan tools yang sudah direkomendasikan sebelumnya, Anda perlu masuk ke situs CoSchedule Headline Analyzer, dan masukkan headline yang ingin Anda analisis.
Tools ini akan memberikan skor headline serta saran perbaikan. Nah, tinggal sesuaikan headline Anda agar lebih menarik dan efektif.
Menguasai copywriting bukanlah hal yang instan, tetapi dengan bantuan tools yang tepat, Anda bisa meningkatkan keterampilan ini secara signifikan.
Manfaatkan rekomendasi tools copywriting yang baru saja selesai Anda pelajari. Jangan lupa, gunakan juga Formula AIDA untuk Membuat Copywriting yang Memikat. Kalau ada topik lain terkait copywriting atau digital marketing secara umum, jangan segan menghubungi Kontak Redcomm ya.
DISCOVER MORE OF WHAT MATTERS TO YOU
RELATED TOPIC