MENU
SEARCH KNOWLEDGE

Tips Ampuh Mendapatkan Posisi di Search Engine

11 May  · 
2 min read
 · 
eye 6.106  
SEO & SEM

redcomm

Cara agar website dapat tampil di halaman satu mesin pencari bisa dengan riset kueri dari GSC, topical authority yang kuat, meningkatkan kecepatan website, update konten secara berkala, dan sebagainya. Ingin penjelasan lebih lengkap agar situs web bisa di page one? Baca artikel ini sampai selesai ya.

Tips Mendapatkan Posisi di Halaman Pertama SERP

Menerapkan teknik SEO atau Search engine optimization adalah salah satu cara mendapatkan posisi di search engine. Berikut beberapa tips SEO untuk mendapatkan posisi terbaik di halaman pencari. Lanjutkan membaca tipsnya di bawah ini:

1. Riset Kueri dari Google Search Console

Untuk bisa mendapatkan posisi terbaik pada halaman pertama hasil pencarian, maka Anda perlu melakukan riset keyword sekaligus riset kueri. Jangan hanya salah satu saja.

Riset kueri bisa dilakukan dengan melihat halaman performance di Google Search Console (GSC). Nah, periksa setiap kueri yang tampil di halaman tersebut dan gunakan kueri-kueri tersebut untuk membuat lebih banyak konten yang sesuai dengan audiens.

Kemudian, lakukan riset keyword menggunakan tools, seperti Ahrefs, SEMRush, Google Keyword Planner, dan sebagainya. Saat melakukan riset kata kunci, ada beberapa indikator yang perlu Anda perhatikan, seperti: 

  • Volume pencarian. 
  • Saran kata kunci. 
  • Tingkat persaingan di SERP.
  • Search intent

Pada tahap awal, Anda bisa menargetkan kata kunci dengan persaingan rendah, meskipun volume pencariannya tidak banyak. Hal ini sangat realistis karena website baru cenderung lebih sulit untuk bersaing dengan kompetitor. 

Masih butuh lebih banyak penjelasan mengenai keyword research, Anda bisa membaca artikel-artikel berikut:  

2. Topical Authority yang Kuat

Apa itu topical authority? Topical authority adalah bagaimana website Anda menguasai suatu topik dan topik tersebut menang (memiliki performa bagus) di SERP.

Nah, berdasarkan topik-topik yang sudah memiliki performa bagus, coba lengkapi lagi topik yang berkaitan dengan relevan. 

Semakin lengkap topik yang relevan di situs web Anda, maka semakin banyak orang menjadikan situs Anda sebagai sumber referensi. Dengan cara ini, posisi ranking di halaman satu Google juga jadi lebih bagus.

3. Meningkatkan Kecepatan Website

Banyak website yang hanya fokus terhadap tampilan saja tanpa memperhatikan kecepatan loading-nya. Padahal, search engine, seperti Google, Yahoo, Bing, dll, lebih menyukai situs web yang bisa diakses dengan cepat. 

Oleh karena itu, pastikan durasi loading website Anda tidak lebih dari 3 detik. Ini sudah menjadi patokan yang paling umum agar audiens tidak meninggalkan website Anda hanya gara-gara harus menunggu lama halaman web terbuka sempurna.

Untuk meminimalkan durasi loading, Anda bisa menggunakan hosting yang memiliki respons cepat, melakukan optimasi pada ukuran gambar, meminimalkan penggunaan plugin (jika menggunakan website berbasis Wordpress) dan sebagainya. Cara ini cukup ampuh untuk meningkatkan posisi di search engine.

4. Update Konten Secara Rutin

Agar posisi di search engine bagus, website harus menyediakan konten-konten yang berkualitas. Setiap pengunjung pastinya ingin mendapatkan informasi yang lengkap agar masalah mereka segera teratasi. 

Tak heran jika konten-konten yang memberikan informasi lengkap, jadi lebih mudah menempati posisi teratas di hasil pencarian.

Oleh karena itu, pastikan membuat konten yang mampu mampu menjawab pertanyaan dari pengunjung. Kepuasan dari mereka akan menjadikan website Anda lebih terkenal, dan pastinya traffic akan meningkat. 

Dalam pembuatan konten, Anda bisa menggunakan formula AIDA, konten dengan prinsip 3E, perbanyak konten evergreen, bahkan bisa pula menerapkan storytelling dan copywriting yang bagus.

5. Optimasi Gambar

Gambar memiliki peran penting untuk membantu audiens memahami konten. Itulah sebabnya, Anda perlu menambahkan gambar-gambar yang relevan dengan konten, terutama untuk konten mengenai how to atau panduan.

Dengan adanya gambar, maka audiens akan lebih mudah dalam mempraktekkan setiap langkah yang diterapkan pada tulisan/konten. Gambar juga akan membuat audiens tidak bosan ketika harus membaca banyak teks.

Oh ya, untuk melakukan optimasi gambar, kamu bisa menerapkan ukuran gambar harus kurang dari 100kb. Lalu sebaiknya gunakan ekstensi image webp alih-alih JPG atau JPEG. Tujuannya supaya loading website tidak berat dan lambat gara-gara ukuran gambar yang terlalu besar. Jangan lupa tambahkan ALT image ya.

Ingin website berada di posisi halaman satu search engine? Terapkan 5 tips di atas. Jika belum benar-benar paham, Anda bisa kok menggunakan jasa SEO profesional agar prosesnya lebih cepat dan hasilnya maksimal.

Selain menerapkan 5 cara mendapatkan page one Google di atas, pahami dan manfaatkan juga berbagai fitur di search engine. Cek di sini penjelasannya: Fitur Penting di Search Engine yang Wajib Anda Tahu.

SUBSCRIBE NOW

RELATED TOPICS:

DISCOVER MORE OF WHAT MATTERS TO YOU

SUBSCRIBE NEWSLETTER

RELATED TOPIC